tongtoll

 

Kehadiran sistem pembayaran e-money ini nyatanya menciptakan bisnis baru, yaitu berupa tongkat e-Toll atau alat yang disebut ‘Tongtoll’ atau ada dikenal juga dengan nama Tongcard”.

Semua gerbang tol akan menggunakan palang tol otomatis mulai Oktober 2017, seiring kebijakan terhadap pengguna jalan wajib menggunakan kartu uang elektronik atau e-money.

Hal tersebut ditempuh Jasa Marga selaku pengelola jalan tol untuk mengurai kemacetan di pintu masuk karena harus membayar dan pengembalian uang.

Alat ini dapat membantu pengendara mobil saat melakukan tap pada mesin pembayaran di gerbang pintu tol otomatis (GTO) tanpa harus meregangkan tangan dengan lebar.

Tongtoll mirip dengan Tongsis yang kerap dipakai untuk swafoto. Hanya saja bagian ujung Tongtoll dipakai untuk menempelkan e-money bukan telepon genggam.

Berdasarkan penelurusan Liputan6.com, saat ini Tongtoll banyak ditemukan disejumlah toko online, dengan berbagai model mulai dari plastik hingga logam.

Untuk desainya ada yang mirip pemukul lalat, namun ada juga seperti tongsis atau mirip antena sehingga dapat dipajang atau pendekan, dengan jangkauan antara 23-73 cm.

Agar lebih kekinian, Tongtoll ini dibuat dalam berbagai pilhan warna, sesuai warna kesukaan Anda.

Menyoal harga, para penjual membanderolnya berbeda-beda, mulai Rp 12 ribu untuk bahan plastik hingga Rp 55 ribu untuk model mirip tongsis.

Bahkan tak sedikit untuk menarik perhatian, penjual juga memberikan promo berupa diskon atai pembelian buy 1 get 1 atau beli satu gratis satu.

Jika Anda ingin membeli alat bantu di pintu masuk tol ini, disarankan untuk memperhatikan terlebih dahulu seberapa terpercaya toko online tersebut. Meski harga tergolong terjangkau, bukan berarti tak ada penipuan.

Selain Tongtoll, ada satu lagi aksesoris wajib bagi pecinta otomotif yang dapat memberikan kenyamanan dan keselamatan ekstra, meskipun para pecinta otomotif harus rela merogoh kocek sedikit lebih dalam.

Baca juga: Manfaat Kaca Film Pada Mobil

Aksesoris yang memberikan kenyamanan dan proteksi tambahan pada mobil kesayangan Anda tersebut adalah kaca film. Umumnya, kaca film dikenal hanya sebagai penolak panas semata. Namun, perlu diketahui bahwa kaca film memiliki manfaat lain sebagai pengaman ekstra. Kaca film berfungsi menahan serpihan kaca yang terjadi akibat benturan keras sehingga meminimalisir dampak buruk atau luka yang terjadi. Selain itu, kaca film juga dapat memberikan privasi dalam berkendara tergantung tingkatan kegelapannya.

Baca juga: Kenapa Kaca Film Terpasang Di Bagian Dalam Kaca?

Baca juga: Aturan Tingkat Kegelapan Kaca Film

 

Disunting dari: Herdi Muhardi – liputan6.com

0 Likes
1403 Views

Comments are closed.